Kamis, 08 Desember 2011
Ngebut bersama modem smartfren harga Rp199
Waktu lihat iklan "i hate slow"nya smartfren, jadi pengen nyoba untuk membuktikannya, entah kebetulan atau apalah namanya waktu membeli pulsa di salah satu gerai pulsa, tiba-tiba mata dikejutkan dengan salah satu barang dengan sangat menggiurkan. tanpa pikir panjang sambil menunggu pulsa Hp masuk, langsung tanya pada penjaga counter cewek yang kebetulan cantik :-),dengan penuh percaya diri langsung tanya "mb' tu modem harganya bener Rp 199,si mbak dengan senyum maniznya menjawab iya maz, tu produk terbaru keluaran dari smartfren, tanpa pikir panjang saya langsung bilang pada mb'nya " ya saya ambil satu mb'" :-),sampai dirumah langsung coba modem yang barusan dibeli dan jreng....,modem dengan type c682 langsung plug & play,sebelum menggunakannya harus registrasi terlebih dahulu. Setelah registrasi langsung utak atik ni sofware modem & trata ta ternyata ada 2 signal yang muncul yaitu 1X dan evdo.(sambil tersenyum).
Ternyata setelah digunakan untuk browsing hasilya tidak mengecewakan.
Browsing lancar & download jg lancar.
Berikut test speednya :
Dan ini penampakan modem C862 nya :
Spesifikasi modem :
# CDMA 2000 1x EVDO Rev. A 800/1900 Mhz
# Download up to 3.1 Mbps dan Upload up to 1.8 Mbps
# RUIM Enable
# Slot for MicroSD Card
# Plug and play
# Support Windows 7, WIndows Xp, Windows Vista, Mac OS X 10.5 Leopard and above
# SMS and Voice capable via GU
Bagaiman pendapat teman-teman, silahkan dishare disini.:-)
Selasa, 29 November 2011
Telepon gratis menggunakan Viber
Viber adalah aplikasi iphone yang bisa digunakan untuk melakukan panggilan telephon dan sms gratis. saat ini aplikasi tersebut sudah dikembangkan dan digunakan pada ponsel berbasis android. untuk ponsel android aplikasi tersebut dapat di unduh di android market.
Senin, 31 Oktober 2011
CMS
CMS (Content Management System) merupakan cara mudah untuk membuat design website. Banyak sekali model CMS yang beredar dan dapat di unduh secara gratis. misalnya menggunakan joomla, drupal dan sebagainya.:-)
Untuk membuat website dibutuhkan beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu harus mempunyai Domain & Hosting. Domain merupakan alamat yang digunakan untuk menampilkan website, hosting merupakan tempat yang digunakan menyimpan file yang disimpan di server.
Untuk mencoba dan mendowload Joomla dapat diunduh disisni
Untuk mencoba dan mendownload Drupal dapat diunduh disini
Untuk membuat website dibutuhkan beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu harus mempunyai Domain & Hosting. Domain merupakan alamat yang digunakan untuk menampilkan website, hosting merupakan tempat yang digunakan menyimpan file yang disimpan di server.
Untuk mencoba dan mendowload Joomla dapat diunduh disisni
Untuk mencoba dan mendownload Drupal dapat diunduh disini
Senin, 08 Agustus 2011
Blog lewat HP
Dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat seperti saat ini,kita sekarang dimudahkan & bisa menuliskan apa saja melalui media online.
Dengan adanya banyak aplikasi mobile yang mendukung posting blog,kita bisa menuliskan isi hati,berita,teknologi dan kejadian-kejadian yang ingin kita beritakan kepada teman-teman kita dimana saja dan kapan saja tanpa harus tergantung pada komputer ataupun laptop.
Banyak aplikasi blog mobile yang dapat kita unduh secara gratis melalui hanphone kita,contohnya wordpress(mobile),blogdroid dan masih banyak lagi aplikasi-aplikasi lainya yang mendukung posting blog secara mobile,silahkan searc & coba sendiri,pasti akan terasa asik bisa ngeblog dimana aja.
Terimakasih mudah-mudahan bermanfaat.:-)
Dengan adanya banyak aplikasi mobile yang mendukung posting blog,kita bisa menuliskan isi hati,berita,teknologi dan kejadian-kejadian yang ingin kita beritakan kepada teman-teman kita dimana saja dan kapan saja tanpa harus tergantung pada komputer ataupun laptop.
Banyak aplikasi blog mobile yang dapat kita unduh secara gratis melalui hanphone kita,contohnya wordpress(mobile),blogdroid dan masih banyak lagi aplikasi-aplikasi lainya yang mendukung posting blog secara mobile,silahkan searc & coba sendiri,pasti akan terasa asik bisa ngeblog dimana aja.
Terimakasih mudah-mudahan bermanfaat.:-)
Senin, 18 April 2011
Rubik
Kubus Rubik's adalah sebuah permainan teka-teki mekanik yang ditemukan pada tahun 1974 oleh pemahat dan profesor arsitektur Hungaria, Ernő Rubik. Kubus ini terbuat dari plastik dan terdiri atas 26 bagian kecil yang berputar pada poros yang terlihat. Setiap sisi dari kubus ini memiliki sembilan permukaan yang terdiri dari enam warna yang berbeda. Ketika terselesaikan/terpecahkan, setiap sisi dari kubus ini memiliki satu warna dan warna yang berbeda dengan sisi lainnya.
Cara memainkannya adalah dengan mengacak dan mengembalikan kotakan-kotakan tersebut ke sisi-sisi yang sebenarnya sesuai dengan kelompok warnanya. Permainan Rubik diberi nama oleh penciptanya “Magic Cube” dan dipatenkan tahun 1975 di Hungaria. Meskipun begitu sebelumnya telah ada paten yang serupa di Kanada 1972 dan di Inggris 1974.
Awalnya Rubik diciptakan sebagai alat pembelajaran bagi siswanya untuk menerangkan tentang objek 3D di tempatnya om Rubik ini bekerja di Department of Interior Design, Academy of Applied Arts and Crafts di Budapest sana. Kubus Rubik sejak awal dilisensikan kepada perusahaan Ideal Toys dan sejak tahun 1980 mengawali karir internasionalnya di London, Paris, Nuremberg (wherever it is) dan New York, termasuk produk2 bajakannya… oke imitasi lebih halusnya.
Langganan:
Postingan (Atom)